samedi 19 juillet 2008

Rendah Hati

Aku ingin menjadi manusia biasa yang memiliki banyak teman, banyak sahabat yang mereka pun sama seperti diriku ini yang menginginkan menjaga tali persaudaraan. Aku tidak ingin menggunakan topeng dan tidak menjadi diriku. Aku ingin mereka senang dan kagum padaku karena apa adanya, bukan karena harta atau kemunafikan yang aku miliki.


Aku memang tidak istimewa, aku tidak mempunyai suatu bakat yang berlebih seperti halnya para jenius. Tetapi aku mempunyai suatu ilmu, walaupun berbekal sedikit, tetapi dengan kesedikitan ilmu yang kumiliki, aku harap bisa bermanfaat untuk orang-orang disekitar dan terutama orang-orang yang penting untuk diriku. Aku selalu mencoba untuk mengingatkan diri bahwa aku ini tidak ada apa-apa. Bagaikan semut kecil yang hidup di dunia, yang tidka pantas untuk di sanjung atau dipuji. Tetapi aku pun menyadari, bahwa ketika kita menganggap diri kita sudah baik, kita berharap teman-teman dekat kita dapat memperbaiki diri kita dengan mengatakan hal yang harus dikatakan dimana hal itu tidak dapat dilihat dengan mata ini sendiri.


Aku ingin berdiri bagaikan padi. Ketika ilmu semakin tinggi, dan dimata orang-orang memiliki kedudukan tinggi, aku ingin menunduk. Menunduk agar tidak sombong atau membuat orang jadi benci terhadap diriku yang kecil ini. Sungguh, apa artinya semua ini apabila orang-orang sudah hilang simpati dengan diriku. Aku ingin mendapatkan rasa simpati mereka, rasa kagum mereka, tetapi bukan dengan cara kemunafikan. Aku ingin berdiri dengan apa adanya.

Aucun commentaire: